Scholar Who Walks The Night (KDrama)


http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html

  • Drama: Scholar Who Walks the Night (literal title)
  • Revised romanization: Bameul Geotneun Sunbi
  • Hangul: 밤을 걷는 선비
  • Director: Lee Sung-Joon
  • Writer: Jo Joo-Hee (original comic), Han Seung-Hee (original comic), Jang Hyun-Joo
  • Network: MBC
  • Episodes: 20
  • Release Date: July 8 - September 10, 2015
  • Runtime: Wednesdays & Thursdays 21:55
  • Language: Korean
  • Country: South Korea

Setelah sekitar sembilan Minggu menemani kita di slot drama Rabu dan Kamis, akhirnya Scholar Who Walks The Night berakhir dengan manis. Tepatnya semalam, drama ini menayangkan episode terakhirnya, tepat di episode ke 20.
Bagaimana dengan endingnya?

Itu akan kita bahas nanti. Meskipun banyak yang menilai drama ini memiliki alur yang lambat dan kurang menyenangkan, saya tetap menyukainya. Kenapa? Entahlah, sejak awal nonton, saya sudah penasaran. Karena tidak bisa setengah - setengah, jadi saya menyelesaikan sampai akhir episode. Sempat tidak sabar juga sih, apalagi di episode - episode akhir, alurnya terkesan dilambat - lambati. Seharusnya, jika penulis bisa memberi gebrakan - gebrakan di episode - episode akhir, pasti akan sangat menyenangkan. Sudah pada tahu dong kalau drama ini diangkat dari sebuah webtoon (manhwa) dengan judul yang sama. Dan dengar - dengar manhwa nya sebenarnya belum tamat lho.

Seperti apa sih alurnya? Ada yang belum nonton? Oke akan kita bahas. Tapi sebelum itu, ada baiknya kita cuap - cuap sedikit mengenai para pemainnya.

CAST SCHOLAR WHO WALKS THE NIGHT :

  • Lee Joon-gi sebagai Kim Sung-yeol
  • Shim Chang-min sebagai Putra Mahkota Lee Yeon
  • Lee Soo-hyuk sebagai Gwi
  • Lee Yoo-bi sebagai Jo Yang-sun/ Seo Jin
  • Kim So-eun sebagai Choi Hye-ryung/Lee Myung-hee
  • Jang Hee-jin sebagai Soo-hyang
  • Yeo Eui-joo sebagai Yook Hak-yong
  • Park So-young sebagai Dam-ah
  • Choi Tae-hwan sebagai Ho-jin
  • Lee Soon-jae sebagai Raja Seonjo
  • Kim Myung-gun sebagai Yook Chang-sun
  • Song Jong-hak sebagai Choi Chul-jong
  • Kyung Kyu-soo sebagai Jo-saeng
  • Oh Yoon-hong sebagai Kkot-bun
  • Jung Suk-yong sebagai penjual buku
  • Lee Hyun-woo sebagai Putra Mahkota Jung-hyun (cameo, ep 1)
source : wikipedia

Yang pertama adalah tokoh utama dalam cerita ini, sosok vampir bernama Kim Sung Yeol yang diperankan Lee Jun Ki. Jika harus memilih satu kaa untuk menggambarkan karakter Kim Sung Yeol saya memilih kata KEREN. Karakternya yang dingin tapi sebenarnya hangat, baik hati,  setia, rela melakukan apapun untuk kekasihnya, dan sebutkan hal - hal baik lainnya, semuanya ada pada diri Kim Sung Yeol. Sebelum menjadi seorang vampir, Kim Sung Yeol adalah manusia. Saat menjadi manusia, Kim Sung Yeol memiliki seorang kakesih bernama Lee Myung Hee, tapi sayangnya Myung Hee harus mengorbankan darahnya untuk sang kekasih, dan meninggal.

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html

Episode awal - awal drama ini benar - benar membuat penasaran. Ada Lee Hyun Woo juga lho di drama ini. Dia berperan sebagai Putra Mahkota Junhyung. Sayangnya hanya cameo di episode pertama. Tapi perannya ini menjadi semacam kunci utama cerita. Dalam cerita, Putra Mahkota Junhyung menulis sebuah catatan yang pada kelanjutannya menjadi catatan yang sangat dicari oleh Kim Sung Yeol, karena di dalamnya terdapat sebuah rencana rahasia untuk menyingkirkan Gwi-vampir jahat yang tinggal di istana.

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html
(BTS Lee Hyun Woo dan Lee Jun Ki)


Lee Jun Ki memang aktor yang hebat. Peran Kim Sung Yeol yang dimainkannya sungguh membuat jatuh cinta. Ya, siapa yang sangka sosok Kim Sung Yeol yang cool dan kaku di depan kamera ternyata aslinya konyol dan suka bercanda. Tengok keseruan akting Lee Jun Ki di belakang layar yuk!



http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html
(Lee Jun Ki di balik layar)

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html
(Ketauan banget narsisnya kan... hihihi)

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html


Nah sekarang kita beralih ke Lee Yoo Bi. Berhubung ini adalah pertama kalinya Yoo Bi unnie menjadi karakter utama wanita, saya ucapkan selamat karena telah bekerja keras. Lain kali semoga dapat peran utama yang lebih keren lagi yaa...
Lee Yoo Bi memerankan karakter seorang penjual buku bernama Jo Yang Sun. Dia sebenarnya adalah wanita tapi terpaksa menyamar menjadi pria untuk membantu ekonomi keluarganya. Pertemuannya dengan sarjana Kim Sung Yeol perlahan membuat kenyataan - kenyataan dalam hidupnya yang tersimpan rapat mulai muncul satu persatu. Yangsun sebenarnya bukan anak kandung ayahnya, ia adalah anak Seo Jung Do yaitu Seo Jin.
Yang Sun dan Sarjana Kim Sung Yeol saling jatuh cinta. Tapi, kenyataan berkata lain. Yang Sun ternyata adalah rencana rahasia untuk menyingkirkan Gwi. Dia harus mengorbankan diri dengan menyerahkan dirinya sendiri pada Gwi. Jika Gwi meminum darah Yang Sun, maka Gwi akan mati.
Tapi ternyata itu salah.

Saya suka sekali melihat Lee Yoo Bi mengenakan hanbok yang cantik, tapi tak banyak kesempatan bisa melihatnya dalam balutan hanbok. Kalau tidak pakai baju laki - laki, dia biasanya memakai baju wanita desa. Padahal dia terlihat cantik sekali memakai hanbok bangsawan.

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html


http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html


Pada awal - awal episode, Yang Sun begitu dekat dengan Putra Mahkota Lee Yoon (Diperankan Shim Changmin). Kedekatan mereka menggambarkan seolah - olah Putra Mahkota Lee Yoon memiliki perasaan pada Yang Sun. Sayangnya, mulai pertengahan episode, kedekatan mereka mulai merenggang, dan sampai akhirnya Putra Mahkota Lee Yoon tahu Yang Sun adalah Seo Jin-sahabat kecilnya dulu. Akhirnya, hubungan mereka pun hanya sekedar sahabat saja. Padahal, saya mengira akan ada kisah cinta seru antara Yang Sun - Putra Mahkota - Kim Sung Yeol, tapi sayangnya tidak.

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html
Nah lihat, manis kan mereka?
Sayangnya, setelah insiden penangkapan pelajar mesum, mereka jadi jauh banget. Setelahnya, masalah demi masalah selalu muncul, sampai akhirnya mereka jarang dipertemukan dalam satu adegan. Mungkin hanya bisa dihitung dengan jari. Apalagi setelah Putra Mahkota menjadi Raja.

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html
(Putra Mahkota Lee Yoon)

Ada satu adegan yang sangat saya suka. Kalau tidak salah di episode 9. Ketika Kim Sung Yeol mengobati Yang Sun yang terluka dengan berendam di bak yang dicampurkan dengan darah Kim Sung Yeol sendiri. 

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html

Satu lagi sosok vampir dalam drama ini. GWI. Gwi adalah seorang vampir jahat yang tinggal di kerajaan. Dia lah sebenarnya raja di jaseon, bersembunyi di siang hari dan berkeliaran memburu mangsa di malam hari. Gwi diperankan oleh Lee Soo Hyuk.

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html

Sebenarnya dia keren loh. Saya suka style - style baju kerajaan yang dipakai Gwi. Terkesan mewah dan membuatnya tampak gagah.
Sebenarnya, visi cerita Scholar Who Walks The Night adalah untuk mengalahkan vampir Gwi ini. Dan setelah berputar - putar, akhirnya Gwi berhasil di kalahkan oleh Kim Sung Yeol di episode terakhir.

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html


Saya kira, Kim Sung Yeol mati terkubur bersama Gwi di istana bawah tanah. Tapi kok ironis ya? Masa pemeran utamanya mati begitu?
Ternyata tidak, Kim Sung Yeol Kembali kepada Yang Sun, dan ini artinya happy ending. Mereka akhirnya bisa bersatu, Putra Mahkota Lee Yoon menjadi Raja yang sebenar - benarnya, tidak ada bayang - bayang vampir yang memerintah istana lagi.

Kira - kira seperti itulah...

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html
(Lee Yoon menjadi Raja yang sebenarnya)



http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html
(Yangsun menjadi guru. Ia mengajarkan anak - anak membaca)



http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html

Terima kasih sudah men'support drama ini. ^^

http://potretyangsempurna.blogspot.co.id/2015/09/scholar-who-walks-night-kdrama.html
(Ending. Kim Sung Yeol kembali pada Yang Sun)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hello Monster (Remember You) Korean Drama

[MV] HUH GAK ‘The Person Who Once Loved Me’

Annyeong 2005!!! Chapter 6 (Cross Gene Fanfiction)